BERITA SEKITAR KITA

BKKBN  PROVINSI JAWA BARAT 

LAKSANAKAN PELATIHAN TEKNIS BKB EMAS

DI POSYANDU MULUS RAHAYU 22 

KOMPLEK TAMAN CILEUNYI

Sambutan dari Kepala Desa Cileunyi Kulon
Bandung, MPM. Posyandu Mulus Rahayu 22 yang berlokasi di Rw.22 Komplek Taman Cileunyi Desa Cileunyi Kulon Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung, tahun ini dipercaya oleh Bidang Pelatihan dan Pengembangan Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat untuk menjadi tuan rumah pelaksanaan Pelatihan Teknis Bina Keluarga Balita Eliminasi masalah anak stunting (BKB EMAS) tingkat Kabupaten/Kota.(Jum'at 26/05/2023)

Kegiatan yang dibuka oleh Dra Ella Aplaha selaku Kabid KS dari DP2KBP3A diikuti oleh lebih dari 60 orang peserta dari 9 Kabupaten/Kota di Jawa Barat.

Dalam sambutannya Ella menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang diprakarsai oleh BKKBN Provinsi Jawa Barat.

Kedatangan peserta disambut hangat tuan rumah
Lebih lanjut Ella mengatakan Kabupaten Bandung pada tahun ini diberi kepercayaan dalam pelaksanaan kegiatan tersebut. Dan Posyandu Mulus Rahayu 22  yang di nakhodai oleh Elly, S.Ag sebagai Posyandu terbaik ke 1 Kabupaten Bandung ditunjuk oleh Kabupaten Bandung menjadi tuan rumah kegiatan ini.

Sementara Kepala Desa Cileunyi Kulon, Drs. H.A. Mulyadi, M.M, dalam  sambutanya mengucapkan terima kasih kepada BKKBN yang telah mempercayakan kegiatan tersebut untuk dilaksanakan di wilayah Desa Cileunyi Kulon tepatnya di Rumah Sedekah Mustika RW.22 Komplek Taman Cileunyi. H.A. Mulyadi juga berharap dari pelatihan tersebut para Kader mendapatkan ilmu-ilmu bermafaat tentang penanggulangan stunting untuk ditularkan kepada rekan-rekan kader Posyandu lainnya khususnya di Kabupaten Bandung. 


Wiwin  selaku Perwakilan BKKN Provinsi Jawa Barat dalam sambutannya menyatakan orang tua perlu memiliki keterampilan pengasuhan dan stimulasi yang efektif dan praktis serta komitmen yang kuat untuk mendorong tumbuh kembang sang buah hati.   Program BKB HI merupakan sebuah upaya untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan orang tua terkait pengasuhan anak secara  holistic, yakni pengasuhan secara menyeluruh dalam memenuhi keb utuhan dasar anak akan Pendidikan, kesehatan, gizi dan perlindunga

n dari berbagai bentuk  kekerasan. Dengan Pelatihan ini nantinya para eserta diharapkan dapat menerapkan teori yang diberikan selama pembelajaran di dalam kelas pada kenyataan yang sebenarnya di lini lapangan. Disamping itu Wiwin juga mengucapkan terima kasih dan rasa  bahagianya atas sambutan hangat tuan rumah yang begitu akrab dan penuh kekeluargaan.

Kegiatan pelatihan diisi dengan pemberian materi berupa simulasi / praktek. Ke tujuh materi tersebut adalah  Penerapan 8 Fungsi Keluarga yaitu : Kesehatan Fisik dan Mental Ibu pada masa 1000 HPK, Kesehatan Fisik dan Mental Anak bawah 2 tahun, Perkembangan Anak pada Masa 1000 HPK, Pengasuhan yang Tanggap (Cepat dan Tepat) Terhadap Kebutuhan Anak, Peran Ayah dan Anggota Keluarga Lainnya dalam masa 1000 HPK, dan Pembinaan PHBS bagi ibu hamil dan Baduta.

Ditempat terpisah Elly, selaku Ketua Posyandu Mulus Rahayu 22,menyatakan rasa terima kasih kepada Pihak BKKBN Perwakilan Provinsi Jawa Barat dan Bapak Bupati Kabupaten Bandung yang telah mempercayakan kegiatan ini dilaksanakan dilingkungan RW.22 Komplek Taman Cileunyi Desa Cileunyi Kulon Kecamatan Cileunyi. Di akhir pembicaraan Elly berharap, mudah-mudahan ilmu yang diterima selama pelaksanaan kegiatan pelatihan ini, bisa ditularkan dan diaplikasikan ke Kader-kader Posyandu lainnya. (Kang U Kong)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Edufair SMPN 3 Cileunyi: Bantu Siswa Kelas 9 Tentukan Pilihan Masa Depan

Penutupan P5 di SMP Negeri 3 Cileunyi: Siswa Unjuk Karya dalam Kegiatan Kewirausahaan "My Handmade, My Money"

SMPN 3 Cileunyi Gelar Kegiatan Hari Peduli Sampah Nasional 2025 : Wujud Nyata Kepedulian terhadap Lingkungan